Jumat, 06 November 2015

Salah Fokus Menghadapi Musim Hujan - Part 1

Musim Hujan telah tiba, setidaknya untuk wilayah bogor dan sekitarnya wkwkwk
Manusia emang gitu, giliran musim panas ngeluh kepanasan, berdoa biar cepet dikasih ujan, eh taunya yang dateng ujan gede trus banjir deh. Ngeluh lagi. Yah .. namanya juga idup. 
Biar gak bete menghadapi musim ujan tahun ini, yuk simak tips biar tetep kece di musim hujan 




Boot

Mumpung boot masih tren, sah-sah aja kalau memakai sepatu boot saat pergi ke kantor, kuliah, atau ke mal. Perhatikan model dan bahan. Bahan suede dan canvas sangat tidak cocok dipakai saat musim hujan dengan genangan air di mana-mana. Pilihlah boot dengan sol karet atau kulit yang mudah dibersihkan.




















Simpan stiletto/sepatu kulit mahal kamu. Jika Anda termasuk sering beraktifitas di luar ruangan, hindari menggunakan stiletto atau sepatu berhak tinggi, terutama yang berbahan kulit, beludru atau bahan kain lainnya. Sayang sekali jika sepatu mahal Anda rusak begitu terkena tetesan air hujan atau terciprat lumpur. Simpan sepatu Anda di kantor jika tetap harus pakai saat bekerja di dalam ruangan. Untuk berangkat kerja sebaiknya pakai boots nyaman, atau alas kaki berbahan plastic / karet seperti jelly shoes yang sedang ‘in’.



Tight

Tight berbeda dengan stoking. Bahan tight lebih tebal dibandingkan stoking yang menutupi seluruh kaki. Memakai tight dikombinasikan dengan boot membuat kaki lebih hangat dan penampilan lebih trendi dan seksi.



Ini Dia 5 Tips PadukanĀ  Celana Pendek dan Stocking Agar Terlihat Unik!










Hoodie Jacket

Jaket ini adalah jaket yang paling sering dipakai pada kondisi apapun dan membuat tampilan lebih kasual.  Penutup kepalanya bisa membantu menghalau angin kencang dan melindungi kepala dari air hujan atau dapat menyembunyikan muka saat kamu lagi gak mau ketemu mantan dijalan. Pilih jaket ber-capuchon dengan warna netral agar mudah dipadukan dengan pakaian di dalamnya.























Trench Coat

Jangan memakai trench coat saat matahari panas terik. Banjir keringat pasti. Tapi saat hujan badai dan alay menyerang, trench coat bisa menyelamatkan hidup kamu. Pilihlah jaket panjang berkancing, atau dengan tambahan belt di pinggang. Dijamin tubuh Anda semakin hangat dan tetap sytlish.
Menggunakan trench coat dengan tanpa bawahan atau celana pendek pun bisa jadi pilihan untuk tampil seksi saat musim hujan.



Coat ini sangat berguna jika Anda menggunakan transportasi umum. Selain melindungi dari tempias hujan, juga bisa menghangatkan tubuh saat diruang kantor yang ber-AC.




Syal
Selendang kain ini sangat membantu menghangatkan leher. Aksesori ini juga akan membuat penampilan lebih oke dan gaul. Sesuaikan warnanya dengan pakaian Anda hari itu. Boleh pilih warna ngejreng kalau ingin membuat syal jadi pusat perhatian. Warna netral seperti hitam atau krem pun tetap menarik. Ukuran syal pun bisa bermacam-macam, tergantung tingkat kebutuhan dan ke-alay-an kamu.












Payung

Percuma udah tampil keren kalau kamu basah kuyup karena enggak pake payung. Pilih payung dengan model yang unik bila ingin tampil beda saat hujan-hujanan.






Seputar warna dan bahan. Hindari pakaian berwarna putih, sebab noda akibat lumpur akan sangat jelas terlihat. Untuk bawahan, baik rok atau celana, pilihan warna gelap adalah yang terbaik. Selain menutupi kotor, warna gelap tidak terlihat transparan manakala basah oleh air. Atasan boleh dipilih yang sedikit berwarna untuk mengusir perasaan gloomy akibat cuaca yang selalu mendung, misalnya warna biru, hijau, pink, kuning lemon dan turquoise. Untuk bahannya sebaiknya pakai katun, poly-nylon, sutra yang sedikit tebal. Hindari bahan terlalu tipis karena bisa membuat tembus pandang, sementara lycra akan melekat di badan ketika basah dan membuat lembab dan gerah.

3 komentar :

  1. mari kita galakkan anjuran untuk para wanita agar selalu kenakan baju putih pada musim hujan!

    BalasHapus

  2. I'm glad to read this blog. I can be more productive whenever to read this kind of blog. I learned a lot. Tinder Openers

    BalasHapus

Mau lebih seru lagi? coba pencet Ctrl + D trus klik Done/Ok !

Lagi Viral !

Masih Panas !